Gambar Sampul IPA · Bab XV Dampak Kegiatan Manusia terhadap Permukaan Bumi
IPA · Bab XV Dampak Kegiatan Manusia terhadap Permukaan Bumi
Temas Choiril

22/08/2021 13:30:41

SD 5 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman
IPA Kelas V SD/MI161Dampak Kegiatan Manusia terhadapPermukaan BumiSumber:www.flickr.comPada bab ini kamu akan mem-pelajari materi berikut.• Jenis-jenis sumber daya alam• Penggunaan sumber dayaalamSetiap manusia membutuhkan tempat tinggal.Manusia berusaha memenuhi kebutuhan tersebutdengan membangun permukiman seperti gambardi atas. Namun, terkadang manusia tidakmengindahkan alam sekitar. Permukiman dibangundengan membakar hutan. Kegiatan manusia inidapat merusak alam dan mengubah permukaanbumi. Bagaimana kegiatan manusia dapatmemengaruhi permukaan bumi?XVBab
162Bab XV Dampak Kegiatan Manusia terhadap Permukaan BumiKamu dapat menjawab pertanyaan tersebut setelah mempelajari materi pada babini. Namun, sebelum mempelajari materi pada bab ini, perhatikan peta konsep berikut!Dampak Kegiatan Manusiaterhadap Permukaan BumiKegiatan Manusia yang MemengaruhiPermukaan BumiPembakaran hutanPenebangan hutan secaraliarPenambanganManusia memanfaatkan alam untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Namun,manusia tidak adil terhadap alam. Manusia merusak alam dalam rangka memenuhikebutuhan hidupnya. Bagaimana bentuk perusakan manusia terhadap alam ini?Kegiatan Manusia yang Memengaruhi Permukaan BumiKebutuhan manusia tidak terbatas. Manusia selalu berusaha agar kebutuhantersebut terpenuhi. Di alam telah tersedia berbagai bahan kebutuhan manusia yangdisebut sumber daya alam.Sumber daya alam dapat dibedakan menjadi dua, yaitu sumber daya alam yangdapat diperbarui dan tidak dapat diperbarui. Sumber daya alam yang dapat diperbaruiyaitu sumber daya alam yang selalu tersedia meskipun dimanfaatkan secara terus-menerus. Contohnya tumbuhan, hewan, air, sinar matahari, dan udara. Sumber dayaalam yang tidak dapat diperbarui yaitu sumber daya alam yang akan habis jika digunakansecara terus-menerus. Sumber daya alam ini meliputi bahan tambang mineral dannonmineral. Bahan tambang mineral contohnya aluminium, emas, perak, tembaga, nikel,dan besi. Bahan tambang nonmineral contohnya batu bara dan minyak bumi.Sumber daya alam dapat dimanfaatkan oleh manusia untuk memenuhikebutuhannya. Namun, sangat disayangkan, terkadang manusia sampai merusak alamuntuk memenuhi kebutuhannya. Perbuatan manusia inilah yang dapat mengubahpermukaan bumi. Sekarang, kamu akan mempelajari beberapa kegiatan manusia yangdapat mengubah permukaan bumi.
IPA Kelas V SD/MI1631. Pembakaran HutanAkhir-akhir ini manusia banyak melakukanpembakaran hutan untuk dijadikan lahan per-tanian, permukiman penduduk, dan untuk industri.Kawasan hutan yang dijadikan lahan pertanianbiasanya berubah menjadi tanah tandus dangersang. Hal ini karena setelah panen biasanyaladang ini akan ditinggalkan. Sistem perladanganseperti ini disebut perladangan berpindah.Akhirnya hutan yang dahulu menghijau menjaditanah tandus dan gersang.Selain untuk lahan pertanian, biasanya pembakaran hutan juga bertujuan untukmembangun permukiman penduduk dan mendirikan pabrik. Sekarang, coba ungkapkanpendapatmu tentang dua gambar berikut!Pada gambar (a) sebuah hutan yang cukup indah, kemudian oleh manusia diubahmenjadi permukiman (gambar b). Di sini tampak jelas kegiatan manusia dalam mengubahpermukaan bumi.2. Penebangan Hutan secara LiarSelain pembakaran hutan, manusia jugamelakukan penebangan hutan secara liar.Pohon-pohon ini diambil kayunya sebagaibahan bangunan. Penebangan pohon-pohondi hutan secara liar ini juga dapat mengubahpermukaan bumi. Perhatikan gambar disamping!Sumber:Indonesian Heritage: Manusia dan LingkunganSistem perladangan berpindahSumber:www.3dnworld.com(b) Lahan hutan setelah diubah menjadi pemukimanSumber:www.pnri.go.id(a) Lahan hutan yang masih alamiSumber:www.flickr.comPenebangan hutan
164Bab XV Dampak Kegiatan Manusia terhadap Permukaan BumiPenebangan liar di Indonesia dimulai di Kalimantan pada awal tahun 1960-an.Akhirnya penebangan liar ini meluas sampai ke Sumatra dan Sulawesi. Penebanganliar ini membuat hutan di Indonesia rusak. Proses penebangan hutan secara liar disebutdengan penggundulan hutan.Pepohonan sangat penting bagi kehidupan di Bumi. Jadi, penebangan pohon harusdilakukan secara hati-hati dan disertai dengan usaha pelestariannya. Penebangan hutanharus disertai dengan penanaman kembali benih-benih pohon yang telah ditebang. Benih-benih ini akan tumbuh dan dapat menggantikan pohon-pohon yang telah ditebang. Melaluicara ini kelestarian hutan tetap terjaga.Penggundulan hutan dapat menyebabkan terjadinya perubahan permukaan bumi .Hutan ini akan berubah menjadi lahan tandus dan gersang. Selain itu, penggundulanhutan juga berdampak pada kehidupan makhluk hidup. Penggundulan hutan telahmembunuh ratusan ribu spesies tumbuhan dan hewan. Banyaknya pohon yang ditebangimenyebabkan hewan-hewan hutan kehilangan makanan dan tempat berlindung.3. PenambanganKegiatan penambangan juga dapat mengubahpermukaan bumi. Sebagian besar bahan tambangberada di dalam tanah. Pengambilan bahan tambangdengan cara digali atau ditambang. Ada dua macamjenis penambangan yaitu penambangan terbuka danpenambangan bawah tanah.Penambangan terbuka adalah penambanganyang dilakukan di permukaan bumi. Beberapa bahantambang seperti tembaga, besi, batu bara, kapur,dan aluminium sering ditemukan di permukaan bumi.Oleh karena itu, untuk mengambilnya tidak perlumenggali. Kegiatan ini mengubah bentuk permukaanbumi menjadi lubang-lubang bekas penambangan.Bahan tambang lainnya digali dariterowongan yang berada ratusan meter dibawah permukaan tanah. Cara ini disebutpenambangan bawah tanah. Penambangan inilebih sulit daripada penambangan dipermukaan. Para penambang menggalisebuah lubang menuju ke dalam tanah danmengambil bijih. Pengambilan bijih inimenggunakan bor atau bahan peledaksebelum diangkut ke permukaan. Kegiatan inimenimbulkan tanah berongga. Tanah yangberongga menyebabkan tanah kurang kuatsehingga bisa runtuh.Sumber:Logam dan Lingkungan, Kathryn WhymanPenambangan tembaga terbukadapat mengubah permukaan BumiSumber:Logam dan Lingkungan, Kathryn WhymanTambang emas memiliki kedalaman lebihdari 3.800 meter
IPA Kelas V SD/MI165Selain penambangan terbuka danpenambangan bawah tanah, ada juga caralainnya yaitu pengerukan. Pengerukanmerupakan cara lain yang digunakan untukmengumpulkan logam-logam yang terendapdi dalam batuan di dasar sungai atau sumberair lainnya.Kamu telah memahami kegiatan pe-nambangan juga sangat memengaruhi kondisipermukaan bumi. Sekarang, ungkapkanpendapatmu mengenai permasalahan berikut!Sumber:Logam dan Lingkungan, Kathryn WhymanPengerukan timahSebuah pabrik pengolahan batu bara membutuhkan batu bara dari alam. Ia mengambilbatu bara dari bukit-bukit di daerah sekitarnya. Setiap hari batu bara itu diangkut dengan trukke tempat pengolahan. Pabrik itu telah beroperasi selama puluhan tahun lamanya. Cobadiskusikan beberapa pertanyaan berikut.1. Apa manfaat batu bara bagi manusia?2. Dapatkah batu bara itu diambil terus-menerus?3. Apa pengaruh penambangan itu terhadap permukaan bumi?Tuliskan hasil diskusi ini dan bacakan di depan kelas.Di depan telah dijelaskan bahwa kegiatan manusia dapat mengubah permukaanbumi. Pada dasarnya, manusia melakukan kegiatan tersebut untuk memenuhi kebutuhanhidupnya. Manusia memenuhi berbagai kebutuhan hidupnya dengan mengambil bahan-bahan dasar dari alam. Sekarang, lakukan tugas berikut untuk menambah wawasanmu.Datalah kegiatan-kegiatan manusia yang dapat mengubah permukaan bumi! Jelaskantujuan manusia melakukan kegiatan tersebut! Diskusikan bersama teman-temanmu dampakdari kegiatan-kegiatan manusia terhadap lingkungan sekitar! Tulislah hasil diskusimu danbacakan di depan kelas!
166Bab XV Dampak Kegiatan Manusia terhadap Permukaan Bumi1. Sumber daya alam adalah berbagai bahan kebutuhan manusia yang telah tersedia dialam.2. Sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang selalu tersediameskipun dimanfaatkan secara terus-menerus.3. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang akanhabis jika digunakan secara terus-menerus.4. Kegiatan manusia dalam memanfaatkan sumber daya alam dapat mengubah permukaanbumi.5. Kegiatan manusia yang dapat memengaruhi permukaan bumi di antaranya pembakaranhutan, penebangan hutan secara liar, dan penambangan.A. Ayo, memilih!1. Semua bahan yang tersedia di alamdan dapat dimanfaatkan untukmemenuhi kebutuhan manusiadisebut . . . .a. sumber daya alamb. kekayaan alamc. bahan alamd. keanekaragaman alam2. Sumber daya alam berikut ini yangdapat diperbarui yaitu . . . .a. besib. airc. batu barad. minyak bumi3. Perhatikan jenis-jenis sumber dayaalam berikut!1) Minyak bumi2) Tumbuhan3) Air4) Batu baraSumber daya alam yang tidak dapatdiperbarui yaitu . . . .a. 1) dan 2)b. 1) dan 4)c. 2) dan 3)d. 2) dan 4)4. Kegiatan manusia yang dapat meng-ubah permukaan bumi yaitu . . . .a. pembakaran hutanb. penangkapan ikan di lautc. penanaman padi di sawahd. pembangunan gedung sekolah5. Sistem perladangan dengan me-ninggalkan lahan setelah panendisebut perladangan . . . .a. semusimb. sementarac. berpindahd. tidak tetap6. Penebangan liar di Indonesia dimulaidi hutan . . . .a. Kalimantanb. Sumatrac. Sulawesid. Papua
IPA Kelas V SD/MI1677. Perubahan permukaan bumi yangterjadi akibat penggundulan hutanyaitu . . . .a. struktur tanah menjadi tidak kuatb. tumbuhan perdu semakin banyakc. tanah menjadi tandus dan gersangd. hewan yang hidup di hutanberpindah tempat8. Bahan tambang yang berada jauh dibawah permukaan bumi yaitu . . . .a. besib. bijihc. tembagad. batu bara9. Logam-logam yang terendap di dalambatuan di dasar sungai diambil dengancara . . . .a. digalib. ditambangc. dikerukd. disaring10. Akibat yang sering ditimbulkan darikegiatan penambangan yaitu . . . .a. tanah runtuhb. lapisan humus terangkatc. tanah menjadi padatd. susunan lapisan tanah berubahB. Ayo, menjawab!1. Sebutkan tiga contoh sumber dayaalam yang dapat diperbarui!2. Bagaimana pembakaran hutan dapatmengubah permukaan bumi?3. Apa akibat yang ditimbulkan daripenebangan hutan secara liar terhadappermukaan bumi?4. Jelaskan perbedaan penambanganterbuka dan penambangan bawahtanah!5. Mengapa kegiatan penambangandapat mengubah permukaan bumi?
168Bab XV Dampak Kegiatan Manusia terhadap Permukaan BumiSetelah mempelajari materi pada bab ini, bisakah kamu menyebutkan kegiatan-kegiatan manusia yang memengaruhi permukaan bumi? Ujilah pemahamanmu denganmenjodohkan jenis-jenis kegiatan manusia, tujuan, dan akibatnya! Perhatikan contoh dibawah! Ingat, fotokopilah terlebih dahulu lembar ini sebelum mengerjakannya!IndustriTanah tandusdan gersangTanah runtuhPembakaran hutanPenebangan hutansecara liarPenambanganBangunanPengambilanlogamPertanianPermukiman
IPA Kelas V SD/MI169A. Ayo, memilih!1.Bagian alat pernapasan yang ditunjukanak panah disebut . . . .a. rongga hidungb. mulutc. tenggorokand. paru-paru2. Percabangan trakea disebut . . . .a. bronkusb. bronkiolusc. alveolusd. tenggorokan3. Pada saat bernapas, kita menge-luarkan udara yang mengandungbanyak . . . .a. oksigenb. karbon dioksidac. zat makanand. air4. Bagian paru-paru yang menjaditempat terjadinya pertukaran O2 danCO2 yaitu . . . .a. bronkusb. bronkiolusc. trakhead. alveolus5. Makanan yang kita makan, secaraberturut-turut melalui . . . .a. mulut – usus halus – usus besar– kerongkongan – lambung – anusb. mulut – kerongkongan – ususbesar – usus halus – lambung –anusc. mulut – kerongkongan – lambung– usus halus – usus besar – anusd. mulut – kerongkongan – lambung– usus besar – usus halus – anus6. Peradangan yangdialami bagian ususyang ditunjuk anakpanah disebut . . . .a. sariawanb. sembelitc. apendisitisd. mag7.Diagram di atas menggambarkansusunan makanan seimbang. Makan-an yang terdapat pada tingkat 1mengandung . . . .a. proteinb. karbohidratc. vitamind. mineral12345
170Latihan Ulangan Kenaikan KelasX8. Jika tubuh kita kekurangan kalsiumbisa mengakibatkan . . . .a. busung laparb. anemiac. keropos tulangd. sariawan9.Ruangan jantung yang diberi tandahuruf X adalah . . . .a. serambi kirib. bilik kiric. serambi kanand. bilik kanan10. Pembuluh darah yang paling kecildisebut pembuluh . . . .a. nadib. kapilerc. venad. aorta11. Bagian tubuh tumbuhan yang dapatmelakukan proses fotosintesisyaitu . . . .a. daun hijaub. benang saric. putikd. buah12. Tumbuhan yang menyimpan cadanganmakanan di akar yaitu . . . .a. ubi jalarb. singkongc. manggad. padi13.Berdasarkan bentuk paruhnya, jenismakanan hewan di atas berupa . . . .a. biji-bijianb. cacingc. nektard. ikan14. Melindungi diri dengan cara memutus-kan ekornya dilakukan hewan . . . .a. komodo dan buayab. kadal dan katakc. kadal dan cecakd. ular dan cecak15.Tanaman pada gambar di atas me-lindungi diri dari musuh dengancara . . . .a. mengeluarkan bau menyengatb. menghasilkan racunc. tubuh ditutup durid. mengeluarkan getah
IPA Kelas V SD/MI17116. Katun merupakan jenis kain yangterbuat dari . . . .a. ulatb. bulu dombac. kapasd. rami17. Peristiwa yang menunjukkan pe-rubahan sifat benda yang bersifat tetapyaitu . . . .a. es mencairb. lilin melelehc. besi berkaratd. air laut menguap18.Perubahan wujud semen sepertigambar di atas disebabkan oleh . . . .a. pembusukanb. pembakaranc. pemanasand. pencampuran dengan air19. Di antara benda-benda berikut yangdapat ditarik magnet yaitu . . . .a. kainb. penitic. kertasd. gelas20. Sifat magnet akan hilang apabilamagnet . . . .a. dipukul-pukulb. digosokc. dipotongd. didinginkan21. Keadaan tanpa gravitasi mengakibatkanbenda . . . .a. mempunyai beratb. akan jatuh bila dilepaskan dariketinggian tertentuc. melayang-layang di udarad. menempel di tanah22. Selembar kertas dan sebuah bukudijatuhkan dari ketinggian yang sama.Peristiwa yang akan terjadi yaitu . . . .a. kertas lebih dahulu mencapaitanah karena lebih beratb. kertas lebih dahulu mencapaitanah karena lebih ringanc. buku lebih dahulu mencapai tanahkarena lebih beratd. buku dan kertas sampai di tanahbersamaan23. Benda akan menimbulkan gayagesek yang besar bila memilikipermukaan . . . .a. halusb. ratac. kasard. licin24. Contoh penerapan konsep memper-kecil gaya gesek terdapat pada . . . .a. pemasangan karet kampas padaremb. pembuatan alur pada bankendaraanc. penambahan karet pada setirmobild. pemberian oli pada rantai sepeda25. Pembuatan alur pada sol sepatu dapatmencegah pemakainya terpelesetkarena . . . .a. gaya gesek besarb. gaya dorong berkurangc. gaya gravitasi bertambahd. berat badan bertambah
172Latihan Ulangan Kenaikan Kelas26. Gaya yang bekerja pada ban sepedayang sedang direm adalah . . . .a. gesekb. gravitasic. pegasd. magnet27.Pembuka kaleng seperti gambar diatas temasuk . . . .a. pengungkitb. katrolc. rodad. bidang miring28. Prinsip kerja bidang miring terdapatpada . . . .a. jungkat-jungkitb. paluc. tangd. pisau29. Prinsip kerja alat padagambar di samping me-manfaatkan gaya tarik dangaya . . . .a. gravitasib. dorongc. ototd. gesek30. Keuntungan menggunakan roda diantaranya . . . .a. memperbesar gesekanb. mengurangi lajuc. memperpendek jarakd. mengurangi tenaga yangdibutuhkan31. Dasar kolam tampak lebih dangkaldari yang sesungguhnya merupakanakibat peristiwa . . . cahaya.a. pemantulanb. penguraianc. pembiasand. perambatan32.Bayangan yang dibentuk oleh cerminseperti gambar di atas bersifat . . . .a. nyata, tegak, dan diperbesarb. maya, tegak, dan diperkecilc. nyata, terbalik, dan diperbesard. maya, terbalik, dan diperkecil33. Kita dapat melihat bayangan benda didepan cermin. Hal ini disebabkancahaya mempunyai sifat . . . .a. merambat lurusb. dapat dipantulkanc. dapat dibiaskand. dapat diuraikan34. Apabila cahaya merambat dari udarake air maka cahaya tersebut akandibiaskan dengan arah . . . .a. mendekati garis normalb. menjauhi garis normalc. sejajar dengan garis normald. tegak lurus dengan garis normal35. Warna putih sebenarnya tersusun atasbanyak warna. Hal ini dapat dibuktikandengan menggunakan . . . .a. periskopb. teleskopc. cakram warnad. lup
IPA Kelas V SD/MI17336. Kaleidoskop berfungsi untuk melihatbenda-benda yang . . . .a. kecil agar tampak besarb. jauh agar tampak dekatc. sedikit agar tampak banyakd. sempit agar tampak luas37. Periskop digunakan untuk mengamatikeadaan di atas permukaan air. Alattersebut menggunakan . . . .a. 1 cermin datarb. 2 cermin datarc. 1 cermin cembungd. 1 cermin cembung dan 1 cermincekung38. Lapisan tanah yang subur bagitumbuhnya tanaman dinamakan . . . .a. kerikilb. pasirc. humusd. debu39. Sifat tanah berpasir yaitu . . . .a. butiran tanahnya paling lembutb. mudah menyimpan airc. mudah dilalui aird. sulit dilalui air40. Laut terletak pada lapisan bumi yangdisebut . . . .a. kerak bumib. mantel bumic. inti luar bumid. inti dalam bumi41. Penebangan pohon di hutan dapatmenyebabkan terjadinya peristiwaalam . . . .a. banjirb. tsunamic. angin topand. gunung meletus42. Di antara kegiatan-kegiatan berikut iniyang dapat memengaruhi penyerapanair yaitu . . . .a. penggundulan hutanb. pembuangan sampah di airc. pencemaran laut oleh limbahd. pembuatan terasering pada lahanpertanian43. Sumber daya alam yang dapatdiperbarui yaitu . . . .a. minyak tanahb. batu batac. tumbuhand. mineral44. Penghijauan berguna untuk . . . .a. melindungi kelestarian tumbuhansajab. melestarikan kehidupan hewanc. melestarikan tumbuhan danhewand. menyimpan air dan melindungitumbuhan serta hewan45. Sikap yang perlu dilakukan untuk me-lindungi sumber daya alam yaitu . . . .a. menebangi hutanb. membuat terasering pada lahanmiringc. membuka lahan sawah barudengan cara membakar hutand. menanam satu jenis tanamansecara terus-menerusB. Ayo, menjawab!1. Jelaskan akibat yang dapat ditimbul-kan dari penebangan hutan secaraliar!2. Pengolahan sayuran yang salahmengakibatkan kandungan zat gizinyahilang. Bagaimana cara mengolahsayuran yang benar?3. Hipertensi merupakan gangguan padaalat peredaran darah.
174Latihan Ulangan Kenaikan Kelasa. Apa yang menyebabkan hiper-tensi?b. Jenis makanan apa yang memacuterjadinya hipertensi?4. Jelaskan cara perlin-dungan diri darimusuh pada tum-buhan seperti gambardi samping!5. Sebutkan beberapa perubahan sifatpada benda akibat pemanasan!6. Sebutkan beberapa cara memperkecilgaya gesek yang dapat diterapkandalam kehidupan sehari-hari!7. Air merupakan salah satu sumberdaya alam yang dapat diperbarui. Airakan senantiasa ada, meskipun kitagunakan untuk berbagai aktivitas. Halini karena air mengalami siklus ataudaur. Jelaskan proses siklus air ini!8. Bumi kita terdiri atas beberapa lapisan.Makhluk hidup menempati salah satulapisan tersebut.a. Sebutkan lapisan-lapisan bumi!b. Di lapisan mana makhluk hiduptinggal? Mengapa?9. Berdasarkan proses terbentuknya,terdapat tiga jenis batuan yangmenyusun lapisan kerak bumi.Sebutkan tiga jenis batuan tersebut!10. Hewan dan tumbuhan merupakansumber daya alam yang dapat diper-barui. Namun demikian, pemanfaatanyang tidak tepat mengakibatkankepunahan. Usaha-usaha apa yangdapat dilakukan untuk melindungihewan dan tumbuhan?
Anonim. 2006. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2006tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah. Lampiran 1: StandarKompetensi dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam untuk SD/MI. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional._____. 2006. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2006tentang Standar Kompetensi Lulusan untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.Basset, J. 2006. Cuaca dan Iklim (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Cleave, J.V. 2003. 204 Percobaan-Percobaan yang Menakjubkan (Terjemahan). Bandung: PakarRaya.Hewitt, S. 2006. Menjelajahi dan Mempelajari: Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Terjemahan).Bandung: Pakar Raya._____. 2006. Menjelajahi dan Mempelajari: Bumi dan Ruang Angkasa (Terjemahan). Bandung:Pakar Raya._____. 2006. Menjelajahi dan Mempelajari: Aku dan Tubuhku (Terjemahan). Bandung: PakarRaya.Howell, L., dkk. 2005. Seri Life Skill Lingkungan Hidup: Batuan dan Mineral dan Lingkungan(Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Jackson, T. 2006. Seri Kegiatan Sains: Cahaya dan Warna (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Mulyo, A. 2004. Pengantar Ilmu Kebumian. Bandung: Pustaka Setia.Oliver, C. 2005. 100 Pengetahuan tentang Cuaca (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Parker, S. 2005. Ensiklopedia Tanya dan Jawab Tubuh Manusia (Terjemahan). Bandung: PakarRaya._____. 2005. Seri Pustaka Sains: Tubuh Kita (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Prescott, C.N. 2003. Chemistry A Course for O’ Level. Singapore: Federal Publication Pte. Ltd.Riley, P. 2005. 100 Pengetahuan tentang Planet Bumi (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Sumadia dkk. Hamparan Dunia Ilmu Time–Life: Tubuh Manusia. Jakarta: Tira Pustaka.Uttley, C. 2006. Seri Kegiatan Sains: Gaya dan Gerak (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.Watts, F. 2006. Seri Life Skill Lingkungan Hidup: Tekstil dan Lingkungan (Terjemahan). Bandung:Pakar Raya._____. 2006. Seri Life Skill Lingkungan Hidup: Kayu dan Lingkungan (Terjemahan). Bandung:Pakar Raya.Woodford, C. 2006. Seri Kegiatan Sains: Listrik dan Magnetisme (Terjemahan). Bandung: PakarRaya._____. 2006. Jejak Sejarah Sains: Gravitasi (Terjemahan). Bandung: Pakar Raya.180IPA Kelas V SD/MI
IPA Kelas V SD/MI175alkohol:cairan yang memiliki sifat tidak berwarna, mudah menguap, dan mudahterbakaranemia:kekurangan butir darah merah karena kekurangan zat besiaorta:pembuluh nadi yang paling besararteri pulmonalis:pembuluh nadi yang membawa darah kaya karbon dioksida darijantung ke paru-paruastronaut:awak pesawat ruang angkasaatmosfer:selubung udara yang melindungi Bumi dari pancaran sinar dan panasMataharibahan mineral:bahan tambang yang bukan berasal dari makhluk hidupbahan nonmineral:bahan tambang yang berasal dari sisa-sisa makhluk hidupbakteri:makhluk hidup sangat kecil yang hanya bisa dilihat menggunakan mikroskopbeban:berat benda yang dilawan oleh gayabisa:zat beracun yang dikeluarkan oleh makhluk hidup terutama binatangcc (centimeter cubic):salah satu satuan volume cairandaur:peredaran yang dapat berulangdispersi:penguraian cahaya putih menjadi berbagai warnaeksosfer:lapisan atmosfer yang paling jauh dari Bumielektromagnet:magnet yang dibuat dengan cara mengalirkan arus listrik searah kedalam suatu kumparan
176Glosariumenzim:dalam sistem pencernaan, berupa cairan tubuh yang berfungsi mencernamakanan secara kimiawievaporasi:penguapanfotosintesis:proses pembuatan makanan pada tumbuhan hijau dengan bantuan energicahayagas etilen:gas yang berguna untuk mematangkan buahgempa tektonik:gempa bumi yang terjadi karena pergeseran kerak bumigempa vulkanik:gempa bumi yang terjadi karena letusan gunung apigir:roda dengan tepi bergerigiHVS:lembaran kertas putih polos terbuat dari bubur kayu (pulp) digunakan untukkeperluan tulis-menulisinti Bumi:lapisan terdalam Bumi, inti luar merupakan lapisan cair yang panas dan intidalam berupa bola logam padat, mampat, dan panaskaleidoskop:alat yang menggunakan prinsip pemantulan cahaya berkali-kali sehinggajumlah bayangan terlihat lebih banyak daripada benda aslinyakampas rem:bahan dari karet yang digunakan untuk mengurangi laju sepeda/kendaraankarbon dioksida:suatu jenis gas yang diembuskan saat bernapas; merupakan sisametabolismekekerasan:kemampuan suatu benda untuk menahan goresankelenturan:sifat benda yang mudah dilengkungkankerak bumi:lapisan terluar permukaan bumi yang merupakan batuan keras dan dinginsetebal 15–60 kmklorofil:zat warna yang memberikan warna hijau pada daunkomposisi:susunankondensasi:pengembunan
IPA Kelas V SD/MI177kuasa:gaya yang diberikan pada pengungkit atau tuaslarutan yodium:bahan kimia yang menyebabkan warna ungu pada bahan-bahan yangmengandung gulalogam:bahan mineral yang dapat menghantarkan panas dan listrikmagma:batu cair berpijar yang berada di dalam inti bumi atau bagian bumi yang palingdalammagnet elementer:unsur/elemen yang bersifat dapat menarik benda-benda tertentumetamorfosis:perubahanmil:satuan panjang; 1 mil = 1,6 kmmimikri:tindakan hewan mengubah warna kulitnya agar sesuai dengan lingkungannyadengan tujuan untuk melindungi dirimiokardia:otot-otot jantungnektar:sari madu pada bunganilon:serat sintetis digunakan untuk berbagai bahan elastisnonmineral:bahan yang berasal dari sisa-sisa makhluk hidupoksigen:suatu jenis gas yang dihirup saat bernapasorgan:bagian dari tubuhpelek:logam berbentuk lingkaran tempat bertumpunya ban kendaraanpembuluh balik:pembuluh darah yang membawa darah kaya karbon dioksida dariseluruh tubuh menuju jantungpembuluh kapiler:ujung cabang pembuluh yang terkecilpembuluh nadi:pembuluh darah yang membawa darah kaya oksigen keluar darijantungpepagan:kulit kayu
178Glosariumperesapan:tempat untuk meresapkan air di tanahperistaltik:gerakan otot kerongkongan menyerupai gelombang yang berkerut danmenimbulkan tekanan untuk mendorong makananperubahan fisika:perubahan benda yang bersifat sementaraperubahan kimia:perubahan benda yang bersifat tetappesawat sederhana:alat-alat yang dapat memudahkan pekerjaan manusiapresipitasi:pengendapanpulp:campuran bubur kertas dengan kanji, tanah liat, dan bahan kimiapunuk:daging yang menonjol pada punggungradang:penyakit yang ditandai oleh demam dan pembengkakan jaringan tubuhreboisasi:penanaman kembali hutan gundulseismograf:alat pengukur getaran gempaselubung:lapisan di bawah kerak Bumi yang tersusun atas bahan kerassengat:alat pada tubuh hewan berbentuk seperti jarum yang dapat melukai musuhsintetis:buatanskala Richter:satuan yang digunakan untuk mengukur kekuatan gempastop-watch:alat pengukur waktusumber daya alam:bahan yang tersedia di alam dan dapat dimanfaatkan untukmemenuhi kebutuhan manusiateleskop:alat yang digunakan untuk melihat benda-benda langitteropong:alat yang digunakan untuk melihat benda yang letaknya jauhtitik tumpu:tempat tumpuan pada pengungkit atau tuastorso:patung batang tubuh tanpa lengan dan kaki
IPA Kelas V SD/MI179troposfer:lapisan atmosfer paling dekat dengan Bumivena pulmonalis:pembuluh balik yang membawa darah kaya oksigen dari paru-paruke jantungvirus:makhluk yang sangat kecil, jauh lebih kecil daripada bakteri dan hanya dapatdiamati menggunakan mikroskop elektronwol:serat yang dihasilkan dari pengolahan bulu-bulu hewan, terutama biri-biri
IPA Kelas V SD/MI181Bab I Alat PernapasanA. Ayo, memilih!1. a2. b3. a4. a5. c6. b7. bB. Ayo, menjawab!2. Bulu-bulu pada trakea berfungsimengeluarkan kotoran yangmasuk bersama udara per-napasan. Kotoran dalam udarapernapasan akan menyentuhbulu-bulu halus pada trakea. Halini menimbulkan rasa yang tidaknyaman di daerah tenggorokan.Oleh karena itu, tubuh berusahamengeluarkannya melalui batuk.3. Inspirasi yaitu proses masuknyaudara pernapasan. Ekspirasimerupakan proses keluarnyaudara pernapasan.5. Ikan bernapas menggunakaninsang. Insang mengikat oksigendalam air. Cacing bernapasmenggunakan permukaan kulit.Hal ini karena cacing memiliki kulittipis. Dengan demikian, oksigendan karbon dioksida dapat keluarmasuk melalui kulit.Bab II Pencernaan Makanan padaManusiaA. Ayo, memilih!1. a3. c5. b6. a8. cB. Ayo, menjawab!1. Bentuk gigi manusia dan fungsi-nya.a. Gigi seri untuk memotongmakanan.b. Gigi taring untuk merobek danmengoyak makanan.c. Gigi geraham untuk me-ngunyah makanan.3. Gandum, beras, jagung, sagu,dan ketela pohon.4. MineralBab III Alat Peredaran DarahA. Ayo, memilih!2. c4. c6. c8. c10. dB. Ayo, menjawab!1. Darah kaya oksigen dari paru-paru dibawa oleh vena pulmonalismasuk ke serambi kiri (nomor 2).
182Kunci Jawaban Soal-Soal TerpilihDarah kaya karbon dioksida dariseluruh tubuh yang dibawa olehpembuluh balik masuk ke serambikanan (nomor 1).3.5. Tidak benar. Olahraga berat tanpapemanasan mengakibatkanjantung langsung dipaksa bekerjakeras. Jika sering melakukantindakan ini, jantung akan cepatrusak.Bab IV Pembuatan Makanan padaTumbuhanA. Ayo, memilih!2. c5. c7. b9. c10. dB. Ayo, menjawab!1. Dalam fotosintesis diperlukanenergi cahaya, klorofil, air, dankarbon dioksida. Klorofil berfungsiuntuk menangkap cahaya.Selanjutnya, energi cahaya inidigunakan untuk mengubah airdan karbon dioksida menjadikarbohidrat dan oksigen.4. a. akarb. batangc. buahd. akar5. Hewan herbivora bergantungsecara langsung pada tumbuhanhijau. Apabila tidak ada tumbuhan,jumlah hewan herbivora semakinberkurang. Sementara itu, hewankarnivora bergantung pada hewanherbivora. Jika tumbuhan musnah,herbivora juga berkurang. Olehkarena itu, karnivora juga turut ke-kurangan bahan makanan. Jadi,hewan karnivora bergantungsecara tidak langsung padatumbuhan.Bab V Penyesuaian Diri MakhlukHidup terhadapLingkungannyaA. Ayo, memilih!1. d2. b3. b4. a5. c6. c7. a8. b9. d10. aB. Ayo, menjawab!1. Makhluk hidup menyesuaikan diriuntuk melindungi diri dari musuh,untuk mencari makan, dan untukmenyesuaikan kondisi lingkungan.3. a. Mulut pengisap misalnyapada kupu-kupu.b. Mulut penusuk dan pengisapmisalnya pada nyamuk.c. Mulut penjilat pada lebah.d. Mulut penyerap misalnyapada lalat.Pembuluh NadiDenyut terasaUmumnya terletak dibagian dalam tubuhDinding tebal, kuat,dan elastisTekanan darahnyatinggiDarah mengalir cepatBerfungsi membawadarah bersih, kecualiarteri pulmonalisPembuluh BalikDenyut tidak terasaTerletak di dekat per-mukaan tubuhDindingnya tipis dantidak elastisTekanan darahnyarendahDarah mengalir lam-batBerfungsi membawadarah kotor, kecualivena pulmonalisNo.1.2.3.4.5.6.
IPA Kelas V SD/MI1835. Hewan-hewan yang melindungidiri dengan cara menyesuaikanwarna kulit dengan warnalingkungan sekitar yaitu bunglondan belalang daun.7. Tumbuhan yang melindungi diridengan getah yaitu pohonnangka, bunga kamboja, danpohon karet. Biasanya bagiantubuh yang bergetah terletak padabatangnya. Adapun salak me-lindungi diri dengan duri.Bab VI Sifat BahanA. Ayo, memilih!1. a3. b5. d7. b9. aB. Ayo, menjawab!1. Benang kapas lebih kuat daripadabenang nilon. Hal ini disebabkanbenang nilon terbuat dari bahanserat sintetis, sedangkan benangkapas terbuat dari serat tumbuhan(serat alami).3. Kain wol paling mudah menyerapkeringat. Kain tetoron dan moribersifat kasar dan tidak mudahmenyerap keringat. Kain tetoronlebih tebal daripada kain mori.5. Bahan penyusun kertas meliputikayu, pepagan segar, sampahkertas, kain, jerami, bahan-bahankimia, kanji, dan tanah liat. Sifat-sifat kertas secara umum yaitumudah menyerap air dancenderung mudah sobek. Sifatkertas yang lain tergantung jenisdan kegunaan kertas.Bab VII Perubahan Sifat BendaA. Ayo, memilih!1. b3. a5. b7. b9. dB. Ayo, menjawab!1. Buah jeruk berbentuk bulat danberwarna hijau atau oranye. Buahjeruk tidak lentur, agak keras, danberbau harum.3. Buah tomat yang warnanya merahdan daging buahnya kerasmerupakan buah tomat yangmasih segar. Sementara buahtomat yang berwarna oranye,jingga, atau cokelat dan dagingbuahnya lunak berarti telah busuk.Tomat berubah warna dankekerasannya disebabkan olehproses pembusukan.5. Perubahan yang terjadi padasampah daun-daunan di dalamtanah yaitu sampah akanmembusuk.Bab VIII GayaA. Ayo, memilih!1. d3. c5. a7. d9. c11. b13. a15. c
184Kunci Jawaban Soal-Soal TerpilihB. Ayo, menjawab!1. Uang logam lebih dahulu sampaitanah karena permukaan atauluas uang logam lebih sempitdaripada uang kertas. Permukaanyang sempit menyebabkan gayagesek di udara yang menahan lajubenda juga kecil sehingga lebihcepat sampai ke tanah.3. Plastik atau karet merupakanbahan-bahan yang dapatditembus oleh magnet sehinggagaya magnet tetap dapat bekerjadi pintu dan badan lemari es.5. Memperkecil gaya geseksehingga mesin dapat bekerjadengan lancar dan tidak cepataus.Bab IX Pesawat SederhanaA. Ayo, memilih!1. b2. a3. a5. b7. c12. a15. bB. Ayo, menjawab!1. Alat-alat yang memudahkanpekerjaan manusia. Contoh:pengungkit, bidang miring, katrol,dan roda berporos.4. Bidang miring.6. Pengungkit golongan II.9. Roda berporos.Bab X Sifat-Sifat Cahaya danPemanfaatannyaA. Ayo, memilih!1. b3. c5. a7. b9. d11. d13. b15. dB. Ayo, menjawab!3. Bayangan benda pada cermincembung tegak dan lebih kecildaripada benda sebenarnya.Dengan demikian, pengendarakendaraan bermotor dapatmelihat kondisi di belakangnyadalam area yang luas tanpa harusmenengok ke belakang.5. Pemantulan berkali-kali menyebab-kan jumlah bayangan bendaterlihat lebih banyak daripadabenda aslinya.Bab XI Pembentukan TanahA. Ayo, memilih!2. b3. a4. a7. a8. d10. dB. Ayo, menjawab!2. Akar tumbuhan terus tumbuhmenembus batuan. Lama-kelamaan batuan tersebut pecahatau hancur.
IPA Kelas V SD/MI1853. Karena tanah sekitar berasal daribatuan tersebut yang mengalamipelapukan.5. Karena tanah liat mempunyai sifatsulit dilalui air.Bab XII Susunan BumiA. Ayo, memilih!1. a2. a5. b6. b8. cB. Ayo, menjawab!2.3. Lapisan atmosfer berguna untukmelindungi Bumi dari sinar danpanas Matahari.4. Lapisan inti luar Bumi merupakansatu-satunya lapisan cair yangterdiri atas besi, nikel, danoksigen.Bab XIII Daur AirA. Ayo, memilih!1b3. a5. b7. a9. aB. Ayo, menjawab!1. Kegunaan air dalam kehidupankita yaitu memenuhi kebutuhanbagi kehidupan rumah tangga,pertanian, industri, dan untukpembangkit tenaga listrik.3. Proses daur air meliputi tahap-tahap sebagai berikut.a. Evaporasi (penguapan) yaitupenguapan dari air laut,sungai, danau, dan tumbuhanke udara.b. Presipitasi (pengendapan)yaitu pengendapan uap airyang telah jenuh dan tidakdapat ditampung oleh udara.c. Kondensasi (pengembunan)yaitu proses pembentukanawan dari titik-titik air yangberasal dari uap air pada saatsuhu uap air turun.d. Hujan yaitu proses turunnyatitik-titik air dari awan.Bab XIV Peristiwa Alam BesertaDampaknyaA. Ayo, memilih!1. c3. c5. b6. c8. dB. Ayo, menjawab!2. Tiga usaha untuk mencegahbanjir dan tanah longsor.a. Melakukan reboisasi ataupenghijauan, khususnya dilereng bukit.b. Membuat sengkedan atauterasering di lahan miringagar tanah tidak longsorditerjang air hujan.KerakSelubungatau mantelInti luarInti dalam
186Kunci Jawaban Soal-Soal Terpilihc. Tidak membuang sampah disungai, selokan, dan saluranair lainnya.4. Gempa tektonik merupakangempa yang disebabkan per-geseran lapisan Bumi.5. Gelombang tsunami terjadi akibatgempa bumi di bawah laut.Gempa ini mengakibatkanterjadinya gelombang besardengan kecepatan tinggi menujuke pantai.Bab XV Dampak Kegiatan Manusiaterhadap Permukaan BumiA. Ayo, memilih!1. a2. b4. a6. a8. b10. aB. Ayo, menjawab!1. Tiga contoh sumber daya alamyang dapat diperbarui yaitutumbuhan, hewan, dan air.3. Penebangan hutan secara liarmenyebabkan hutan gundul.Penggundulan hutan dapat me-nyebabkan terjadinya perubahanpermukaan bumi. Hutan ini akanberubah menjadi lahan tandusdan gersang.4. • Penambangan terbuka:penambangan yang dilakukandi permukaan bumi.• Penambangan bawah tanah:penambangan yang dilakukandengan menggali terowongansampai ratusan meter dibawah permukaan tanah.